-->

Puluhan CJH BM Ikut Bimbingan Manasik

Redaksi author photo

Redelong, BAP--Bupati Bener Meriah, Tgk.H. Sarkawi resmi membuka Manasik Haji tingkat kabupaten dan Kecamatan Tahun 1443 H/2022 M kepada 55 para calon Jamaah Haji di Aula Kantor Kementerian Agama Pante Raya, Senin 23/5/2022.

Tgk. H. Sarkawi dalam arahannya menyampaikan, setelah 2 tahun kebelakang terhalang untuk pelaksanaan ibadah haji di karenakan kondisi Negara dilanda pandemi covid-19. 

"Alhamdulillah tahun ini insyaallah Jamaah Calon Haji dapat berangkat untuk menunaikan Rukun Islam yang ke-5 ke Mekah Arab Saudi, maka dari itu saya berharap agar waktu dan kesempatan yang luar biasa ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dalam beribadah," pinta Abuya.

Dirinya juga berharap ke 55 calon jamaah haji dapat menjalankan ibadah haji semata-mata Karena Allah SWT.

"Bila niat kita beribadah karena Allah niscaya ibadah kita itu akan diterima dengan baik, namun, kalau kita beribadah karena manusia itu sangatlah rugi, karena kita hanya dapat titel haji dan hajah, itu sangatlah rugi," ingat bupati.

Lebih jauh dikatakan Abuya, selain niat beribadah karena Allah SWT, hal terpenting lainnya yang harus diketahui para calon jamaah haji agar dapat menjaga kesehatan dengan baik. 

"Sudah menjadi pengalaman buat kita semua, kendala terhadap para jamaah dari Bener Meriah adalah masalah cuaca, karena kita sudah terbiasa dengan cuaca dingin, maka dari itu kita harus benar-benar menjaga kesehatan dengan baik" harap Sarkawi.

Sebelumnya Ketua penyelenggara bimbingan Manasik Haji tingkat Kabupaten Bener Meriah Azhari Ramadhan, S.Ag, M.Ag, dalam laporannya menyampaikan, peserta bimbingan manasik haji tahun 2022 sebanyak 55 orang. 

Sementara 8 orang cadangan. Dengan rincian 17 calhaj laki-laki dan 38 calhaj perempuan. 

"Calon jamaah termuda ada 1 orang dan calon jamaah tertua ada 1 orang dengan usia 64 tahun lebih," terang Azhari.

Dia juga menerangkan materi bimbingan Manasik Haji tersebut nantinya akan disampaikan oleh sejumlah pemateri yang sudah bersertifikat. 

"Kegiatan bimbingan manasik haji ini akan diselenggarakan selama 5 hari, 2 hari untuk tingkat kabupaten dan 3 hari untuk tingkat kecamatan. Melalui bimbingan manasik haji ini kita berharap dapat menambah bekal bagi seluruh peserta," tutupnya.

Secara simbolis Bupati Tgk. H. Sarkawi memberikan buku panutan kepada peserta bimbingan Manasik Haji, sekaligus dimulainya bimbingan Manasik Haji tahun 2022.

SP
Share:
Komentar

Berita Terkini