-->

Ini Penjelasan Saiful Basri Terkait Kasus Korupsi Proyek SD N Bagok Panah Lhee

Ismail Abda author photo

Aceh Timur, BAP--Terkait dugaan Kasus korupsi yang merugikan Negara dan penerima manfaat pada fisik Sekolah SD Negeri Bagok Panah Lhee, Kecamatan Darul Aman, Kabupaten Aceh Timur sudah dikembalikan ke KAS Negara. 

Kepala Dinas Pendidikan Aceh Timur, Saiful Basri kepada media ini mengatakan bahwa kasus korupsi yang terjadi dalam pelaksanaan proyek rehabilitasi ruang kelas dengan tingkat kerusakan minimal sedang beserta perabotnya sudah diselesaikan. 

"Alhamdulilah kelebihan bayar dari proyek tersebut sudah ditagih kembali dan sudah distorkan ke KAS Pemerintah Aceh Timur" kata Saiful Basri, sembari memperlihat bukti stor, Kamis 7/9/2023. 

Saiful Basri membenarkan besaran anggaran untuk proyek tersebut Rp 828.000.000 yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang Pendidikan Sub Bidang SD Tahun 2022 dengan masa kerja berakhir 31 Desember 2022.
Share:
Komentar

Berita Terkini