-->

BEM STIS Dayah Amal Dukung Pendirian Universitas di Aceh Timur

Redaksi author photo
Aceh Timur, BAP---Ketua Badan eksekutif mahasiswa (BEM) sekolah tinggi ilmu Islam (STIS) Dayah Amal Dedi Saputra mendukung berdirinya satu Universitas di Aceh Timur.

Dedi mengatakan Pendirian universitas ini dinilai memiliki banyak keuntungan.


"Keuntungan nantinya bagi calon-calon mahasiswa yang dari daerah Aceh Timur dan sekitarnya tidak perlu jauh-jauh ke luar daerah untuk kuliah. Bisa di kampungnya sendiri, kan lebih bagus" ungkapnya kepada BAP.Net, Senin (16/11/2020)

Dedi yang juga humas persatuan wartawan online (PWO) Aceh timur ini,  berpesan kepada masyarakat Aceh Timur agar ikut mendukung pendirian universitas itu. Ia meyakini pendirian universitas juga dapat mendorong peningkatan ekonomi masyarakat Aceh Timur.

Dukungan pendirian universitas ini. Kalau jadi berdiri, secara ekonomi akan banyaknya lalu lalang mahasiswa dan kebutuhan akan konsumsi dan itu membuat perputaran uang ada di Aceh Timur

"Masyarakat bisa membuka berbagai jenis usaha disana dengan ramainya mahasiswa" tandasnya.

Abass
Share:
Komentar

Berita Terkini