-->

Banjir Tamiang Ratusan Kenderaan Terjebak Macet, 897 Jiwa Eksodus

Effendi Nurdin author photo

Atam, BAP--Banjir Aceh Tamiang menyebabkan kemacetan parah, para pengguna kenderaan bernisiatif mencoba keluarga dari kemacetan panjang dengan memutar arah.

Kenderaan besar seperti truk barang, bus serta kenderaan lain terpaksa harus parkir di ruas badan jalan. Ketinggian air setempatpun capai 1 meter.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Ilyas mengatakan, banjir di sana terjadi sejak tiga hari lalu setelah kawasan itu diguyur hujan lebat. 

"Banjir Tamiang menyebatkan pemukiman warga nyaris tenggelam. Sejauh ini 879 jiwa tela diungsikan ketempat yang lebih tinggi dari banjir, katanya.
BPBA menilai, banjir yang dialami kabupaten tekait, teparah dari banjir-banjir sebelumnya. Akses jalan lintas Nasional macet total.

"Jumlah sementara korban terdampak banjir sebanyak 7.722 KK atau 21.184 jiwa," jelas Ilyas.

Salah satu video unggahan warga pengguna jalan lintas nasional menyaikan, sementara para pengguna jalan tida dapat berbuat apa-apa selain mengantri da berdiam diri dikawasan banjir, sepanjang jalan di perbatasan Aceh - Medan telah digenangi air yang tinggi.
"Kami menyarankan, para pengguna jalan agar membawa bekal makanan saat bepergian, banjir semakin meningkat dan kemacetan pun semakin parah," ujar pengguna jalan dalam videonya.

Ditempat terpisah, pajak bawah Kuala Simpang juga telah menjadi lautan banjir sejak Rabu malam 2/11/2022. 

"Simpang menjadi lautan air," sebut pengunggah video lainnya di akun sosial media.
Share:
Komentar

Berita Terkini