-->

Reses DPRK Aceh Utara di Hadiri Ibu-Ibu Pelaku UMKM

Redaksi author photo

Aceh Utara, BAP--Anggota DPRK Aceh Utara Dapil VI melakukan Reses Bersama Ke-II di masa Persidangan Ke-II untuk menyerap aspirasi masyarakat Tahun Anggaran 2022.

Reses itu dilakukan untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggung jawaban secara moral dan politis kepada kontituen di daerah pemilihan sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintahan.

Dalam kegiatan reses itu tim menyempatkan diri mengunjungi kelompok ibu-ibu yang sedang mengikuti pelatihan pemberdayaan ekonomi bagi pelaku UMKM, Sabtu 28/5/2022. 

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian melalui aspirasi dari Anggota DPRK Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Zulkifli yang akrab disapa Joel Panton.

Amatan beritaacehpoe.net acara tersebut terlihat antusias diikuti oleh para peserta yang melakukan praktek pencabutan duri ikan bandeng sebagai olahan produk yang saat ini digemari oleh warga yang biasa disebut Bandeng Tanpa Duri (Batari).

"Dalam reses ini secara umum kita  melakukan audiesi dengan masyarakat guna mendengar dan menyerap aspirasi dari mereka. Disela-sela itu kita mengunjungi kegiatan pelatihan cara membuat ikan Bandeng Tanpa Duri (Batari) yang merupakan implementasi dari reses sebelumnya," kata Joel Panton yang didampingi istrinya Cut Sinta Dewi.

Joel Panton menjelaskan kegiatan reses hari ini dilakukan di dua lokasi yaitu di Desa Cempeudak dan Desa Rawang Itek, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara.

Sementara itu Cut Sinta Dewi yang merupakan Koordinator PKH Jambo Aye juga memanfaatkan momen itu untuk menyampaikan beberapa hal tentang PKH yang selama ini banyak dikeluhkan masyarakat.

"Pada kesempatan ini kami dari PKH mempertajam kembali pemahaman tentang keberadaan PKH kepada masyarakat, termasuk tentang mekanisme bantuan PKH" ujar Sinta Dewi.

Menurutnya masyarakat yang mendapatkan bantuan itu harus terdaftar pada Sik-NG dan DTKS.

Hadir di acara tersebut Zulkifli Anggota Komisi IV Fraksi PKS, T. Zulkadir Ketua Fraksi Demokrat, T. Otman Ketua Fraksi PA, Ridwan Yunus, Fraksi Nasdem, H. Anwar Risyen, Fraksi Gerindra, Hendra Supriadi Fraksi Golkar, Azwir Fraksi PA, Muktar Fraksi PPP. Azhari Abdul Manan Fraksi PA.
Share:
Komentar

Berita Terkini