-->

Ditengah Pandemi Pedagang Daging Meugang Sepi dari Pembeli

Abdul Rafar author photo

Aceh Utara, BAP–Harga daging sapi di Kota Panton Labu, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara pada  meugang pertama Idul Adha 1442 H / 2021, sebesar Rp 170 ribu per kilogram.

Amatan beritaacehpoe.net di seputar lapak penjual daging meugang Minggu 18/7/2021, terlihat sepi meski harga daging itu relatif terjangkau.

Namun demikianlah ada beberapa lokasi lapak jualan daging meugang di Kota Panton Labu seperti di kawasan Samakurok dan Simpang Dana, pedagang melayani pembeli, hanya saja tidak seperti meugang sebelumnya.

Biasanya Pukul 05:30 wib warga sudah mulai memadati tempat penjualan daging meugang, beda kali ini pukul 06:40 wib kondisi pedagang sepi dari pembeli.

Hal itu disebabkan oleh wabah Pandemi yang sedang melanda Indonesia, dunia sekalipun, sehingga ekonomi masyarakat terpuruk dari di segala segi.

Mukhlis pedagang daging meugang di Panton Labu Kecamatan Tanah Jambo Kabupaten Aceh Utara kepada beritaacehpoe.net menjelaskan bahwa, harga daging meugang normal hanya saja pembelinya tidak ada, sepi.

"Sepi pembeli, masyarakat tidak punya uang apalagi di tengah pandemi Covid-19 yaah ekonomi merosotlah, kita bisa lihat hampir semua pedagang sepi, tidak seperti sebelumnya" kata Mukhlis.

Share:
Komentar

Berita Terkini