-->

Manfaatkan Lahan Tidur, Kodim 0103/Aut Panen Jagung di Lahan Demplot

Redaksi author photo

Lhokseumawe, BAP--Dandim 0103/Aut Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P memulai panen jagung Demplot Kodim 0103/Aut pada lahan seluas sekitar 2 hektare di Desa Cot Girek Kandang, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Kamis 22/04/2021.

Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P pada kesempatan itu menyampaikan bahwa pembuatan lahan Demplot tersebut merupakan program Kodim 0103/Aut untuk mewujudkan ketahanan pangan yang ada di wilayah Kodim 0103/Aceh Utara.

"Hari ini kita melaksanakan panen jagung Demplot Kodim 0103/Aceh Utara. Kegiatan ini merupakan program ketahanan pangan Kodim 0103/Aut. Program ini dibuat sebagai contoh kepada masyarakat dengan harapan dapat dilaksanakan dengan cara membuka kebun dan mengembangkannya, langkah seperti ini akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat," kata Dandim.

Dirinya berharap dengan panen raya jagung ini, dapat memberikan motivasi kepada masyarakat lainnya untuk menekuni bidang pertanian, agar dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, serta menguatkan ketahanan pangan di wilayah, mencegah terjadinya krisis pangan dampak dari Pandemi Covid 19 yang sampai saat ini belum berakhir.

"Alhamdulillah masyarakat saat ini sudah mulai bergerak mengikuti program yang dibuat oleh Kodim 0103/Aut seperti ketahanan pangan yang kita laksanakan saat ini," ungkap Dandim.

Dandim juga menjelaskan bahwa lahan Demplot seperti ini telah dikembangkan di setiap Koramil jajarannya dengan memanfaatkan lahan Kosong di masing – masing Koramil.

"Bukan hanya jagung, kita juga mengembangkan tanaman lainnya seperti sayur kacang panjang, terong dan cabai," tuturnya.

Dalam kegiatan Panen Jagung ini, tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan jaga jarak. Panen Raya ini merupakan wujud nyata peran TNI dalam meningkatkan Ketahanan Pangan di wilayah.

Adapun yang Hadir pada kegiatan tersebut Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P, Kapolres Kota Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH, Dua, Ketua Persit KCK Cab XX Dim 0103 beserta Pengurus,Plh Kasdim 0103/Aut Mayor Cba Jumiin, Pasiter Kodik 0103/Aut Kapten Inf Nasrudin,Kerua PPL, Pimpinan klinik Vinca Rosea Azhari,Kapolsek Kecamatan Muara Dua, Danposramil Muara beserta Anggota Babinsa, serta kelompok tani kec. Muara Dua. (rel).
Share:
Komentar

Berita Terkini