-->

Harga Gabah di Aceh Timur Anjlok, Petani Mengeluh

Abdul Rafar author photo

Aceh Timur, BAP--Para petani di Kecamatan Madat, Kabupaten Aceh Timur akhir-akhir ini mengeluhkan harga gabah yang anjlok.

Hasyim (52), salah seorang petani Gampong Paya Naden, kecamatan setempat kepada media ini, Minggu, 21/2/2021, mengaku harga gabah menurun sampai Rp4.500/kg. Hal ini membuat kondisi ekonomi petani terpuruk.

"Memasuki panen raya harga gabah turun dratis. Sekarang harga jual Rp4500/kg, sebelum panen harga jual Rp5000/kg," sebutnya.

Sulaiman, seorang petani lainnya mengatakan, jika ditotalkan harga jual gabah miliknya tidak sebanding dengan modal yang sudah dikeluarkan untuk penggarapan sawahnya.

Dirinya juga mengaku tidak dapat menunda waktu panen raya yang telah tiba waktunya. Pasalnya, penggarapan sawah sudah dijadwalkan secara serentak.

"Harga anjlok begini, mau gimana. Enggak dipanen sudah waktunya. Kami hanya bisa pasrah," ungkap Sulaiman.

Mereka berharap, Pemerintah Kabupaten Aceh Timur melalui Bulog dapat membantu menstabilkan nilai jual gabah kering di tingkat petani. 

"Kami berharap harga jual bisa sesuai, minimal harga jualnya sama seperti sebelum masuk musim panen," ucapnya.
Share:
Komentar

Berita Terkini