-->

Berbahaya, Lubang di Jembatan Pantonlabu Kambuh

Abdul Rafar author photo

Aceh Utara, BAP--Jembatan di jalan lintas nasional, kawasan Pantonlabu, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, kini kembali berlubang. Akibatnya, tak hanya mengganggu kenyamanan, tapi juga membahayakan para pengguna jalan.

Amatan BAP, Senin, 8/2/2021, lubang di jembatan perbatasan antara Aceh Utara dan Aceh Timur ini berada di bagian tepi dan tengah jembatan. Dua titik ini, aspalnya sudah rusak, sehingga setiap warga yang melintas perlu waspada, karena berpotensi menimbulkan kecelakaan.

"Setiap melewati, kita selalu waspada dengan kondisi jembatan. Sebab sekarang lubangnya lebih besar dibandingkan sebelum ditambal beberapa bulan lalu," kata Mansur (40) warga Gampong Tanjong Minjei, Kec. Madat, Aceh Timur.

Senada dikatakan Putra (23) warga Pantonlabu. Sebelumnya, lubang di jembatan ini telah dilakukan perbaikan dengan cara penambalan menggunakan aspal, tapi tidak bertahan lama kembali rusak.

"Bahkan kerusakan kali ini lebih besar dan dalam dibandingkan sebelumnya," ungkapnya.

Warga berharap kepada instansi terkait untuk turun ke lapangan mengecek langsung jembatan tersebut dan melakukan perbaikan yang tepat, sehingga tidak kembali rusak dalam waktu yang singkat.
Share:
Komentar

Berita Terkini