-->

Petugas Pos Pantau Patroli Rutin Beri Rasa Aman di Wisata Gunung Salak

Redaksi author photo

Lhokseumawe, BAP–Guna memberi rasa aman dan nyaman kepada para pengunjung atau wisatawan, petugas Pos Pantau Ops Lilin Seulawah melaksanakan patroli rutin di sekitar lokasi wisata Gunung Salak, Kecamatan Nisam, Aceh Utara, Sabtu 2/1/2021.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, SIk, MH melalui Kapolsek Nisam, Iptu Sapruddin mengatakan, personel yang melaksanakan tugas pemantauan dan patroli rutin di lokasi dimaksud yakni, anggota Polsek Nisam, TNI dan juga ada petugas medis. 

"Patroli rutin ini kita laksanakan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada wisatawan yang berkunjung ke Gunung Salak, giat tersebut merupakan rangkaian Ops Lilin Seulawah karena masih memasuki masa libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021," ujarnya.

Sejauh ini, kata Kapolsek, situasi dan kondisi di lapangan masih aman terkendali. Namun, personel selalu siap siaga dengan segala kemungkinan. 

Kehadiran pos pantau juga untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat yang berada di lokasi.

"Jika dibutuhkan, kita sudah ada petugas yang setiap saat ada di sana," sebutnya.

Selain melakukan patroli, tim yang bertugas juga menyosialisasikan penerapan protokol kesehatan, baik untuk pengunjung, maupun pemilik usaha. 

"Saya imbau, pengunjung dan pedagang mematuhi prokes, karena masih dalam masa pandemi Covid-19," tutur Kapolsek.
Share:
Komentar

Berita Terkini