-->

Banjir saat Pandemi Covid-19, Tim Satgas Covid Sarankan Prokes Pengungsian

Redaksi author photo

Aceh Timur, BAP--Satgas Covid-19 Kabupaten Aceh Timur  membagikan  masker dan menghimbau warga korban banjir yang tinggal di pengungsian untuk tetap  mematuhi protokol kesehatan (Prokes) di Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur

Kepala Satpol PP - WH Kabupaten Aceh Timur T. Imran SE MM mengatakan, Pelaksanaan Operasi yustisi sesuai Perbub Aceh Timur No 32 Tahun 2020 tetap kita terapkan perlu ada penanganan khusus dalam pencegahan Covid-19 di tempat pengungsian korban banjir, Pukul 12.00 Wib, Senin (7/12/2020), di Gampong (Desa) Lhok Dalam Kecamatan Peureulak, Aceh Timur 

"Kita menghimbau  warga untuk tetap mematuhi prokes. Dan memberikan sosialisasi di tempat-tempat  pengungsian di Desa Lhok dalam, Kecamatan Peureulak," katanya

Lanjutnya lagi, Puluhan para pengungsi baik berada dalam tenda maupun di rumah-rumah ibadah untuk dapat mengikuti prokes 

 "Untuk mengikuti prokes warga yang mungsi di desa Lhok Dalam Kecamatan Peureulak, terhadap 150 jiwa pengusi berada di bawah tenda dan terdapat 75 jiwa yang mengunsi di Surau (Mushala) untuk tetap gunakan masker dan jaga jarak," papar T. Imran

Untuk di informasikan kegiatan tersebut melibatkan personel Satpol PP-WH, TNI, Polri, BPBD Perhubungan, Kejaksaan, Pengadilan, dan dinas terkait dan berjalan aman dan lancar.
Share:
Komentar

Berita Terkini