-->

Akibat Gelombang Tinggi: Harga Ikan Melambung

Abdul Rafar author photo

Aceh Utara, BAP–Gelombang tinggi yang terjadi dua pekan akhir-akhir ini, memicu naiknya harga ikan laut di pasar tradisional Kota PantonLlabu Kab Aceh Utara.

"Gelombang sedang tinggi makanya tidak banyak nelayan yang berani melaut sehingga harga ikan naik. Ikan yang dikirim juga banyak yang ukuran kecil karena mungkin mereka hanya mencari ikan di perairan dangkal," kata Rusli (Toke Bangku) yang biasa di sapa Toke Roeh, kepada beritaacehpoe.net Rabu 23/12/2020.

Menurutnya. Pasokan ikan di pasar  Panton Labu sebagian besar dipasok dari kawasan Barat yang meliputi Lampulo Banda Aceh, Peudada dan Jeunip.Namun saat pasokan berkurang, sebagian pedagang mendatangkan ikan laut dari luar daerah seperti Tanjung Balai, Sibolga dan Belawan.

Seperti di Pasar Tradisional Kota Panton Labu, berbagai jenis ikan laut dijual dengan harga cukup tinggi dengan kenaikan antara Rp5.000 hingga Rp10.000 /kg. 

Harga ikan Tongkol besar Rp35.000, Dencis Rp40.000, tongkol kecil Rp30.000, tongkol putih Rp45.000, bawal Rp70.000,udang manis bervariasi Rp50.000, Rp80.000 dan Rp60.000, udang galah Rp120.000 dan Rp140.000 /kg tergantung ukuran.

Selain harga tinggi, varian ikan laut yang dijual juga tidak sebanyak biasanya. Sebagian pembeli kaget dengan tingginya harga ikan laut sehingga memilih membeli ikan asin dan teri kering.
Share:
Komentar

Berita Terkini